January 15, 2008

Jadi Pedagang di Internet

ZLIO dan AMAZON

Bagi siapa saja yang berminat jadi pedagang di internet, tapi gak punya barang, jangan putus asa. Masih banyak kesempatan untuk jadi pedagang di dunia serba mungkin ini. Saran saya, ikutlah di program afiliasi AMAZON atau ZLIO. Bisa salah satunya, atau keduanya. Tidak ada yang melarang jika anda memiliki keduanya.

Dua perusahaan dagang ini memberikan kesempatan kepada siapa pun untuk menjual barang-barang yang diiklankan di situs mereka. Mereka sudah mempersiapkan barang-barangnya. Mulai dari harga, jenis produk, desain situs, dan sebagainya. Masing-masing memberikan kemudahan.

Persyaratannya mudah sekali. Yang penting punya alamat e-mail. Untuk alamat e-mail bisa dibuat di Gmail.com atau Yahoo.com. Ini dua alamat penyedia e-mail gratis yang sudah populer. Saat mendaftar di ZLIO dan AMAZON, alamat e-mail ini yang anda gunakan.

Yang jelas, semuanya gratis. Tak perlu membayar sepeserpun untuk terlibat dalam jaringan mereka.

Setelah mendaftar, anda tinggal memilih desain situs dagang yang disukai (ZLIO), kemudian pilih sendiri barang-barang yang ingin anda jual. Saran saya, juga menurut pedagang dunia maya yang berpengalaman, sebisa mungkin toko online ini memuat barang sejenis saja. misalnya, toko buku, ya semua barang yang dipilih buku-buku saja. atau misalnya, toko kosmetik, ya pilih saja barang-barang yang berhubungan dengan kosmetik. Ini maksudnya untuk memudahkan pembeli memilih barang. Oh ya, untuk di ZLIO, nama toko onlinenya bisa pilih sendiri. Sebisanya cari nama toko yang unik, agar menarik perhatian.

Setelah toko online siap….tinggal promosikan saja kemana-mana. Gak jauh seperti pedagang biasa yang menawarkan produk kepada calon pembeli.

Anda perlu tahu bahwa ZLIO dan AMAZON memiliki kelebihan masing-masing. Stok barang di AMAZON banyak sekali. Pilih barang yang mau dijual sesuai minat. Sedangkan di ZLIO, stok barang ya lumayan banyak tapi belum sebanyak AMAZON. Di sisi lain, Zlio menyediakan desain toko online sekaligus membolehkan memakai nama sendiri.

Masih minat jadi pedagang? Silakan mencoba! Saya berharap anda berhasil jadi pedagang.

0 comments:

Text Widget